Persiapan kandang adalah merupakan salah satu syarat utama dalam usaha budidaya ternak, kandang haruslah dibuat senyaman mungkin agar produksi ternak terus meningkat.
Biasanya kandang dirancang sesusai dengan kebutuhan dan tujuan ternak itu sendiri, misalnya kandang ternak ayam petelur cocoknya menggunakan kandang model baterai, dan cara membuatnya baca selengkapnya disini; Cara membuat kandang ayam petelur.
Banyak sekali kandang yang bisa digunakan dalam usaha peternakan, yaitu bedasarkan tipe ataupun bahan yang digunakan untuk membuatnya, dan semua jenis kandang tentu mempunyai kekurangan dan kelebihan masing-masing.
Disini admin akan membahas tentang kekurangan dan kelebihan kandang model baterai yang biasa digunakan para peternak ayam petelur.
Artikel ini saya buat dengan tujuan agar dapat dijadikan bahan pertimbangan serta mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi apabila anda memenfaatkan kandang model ini.
Baca disini: Artikel atau pembahasan yang anda cari
Kelebihan dan kekurangan kandang baterai
Keuntungan kandang baterai
1. Sirkulasi udara lancar,
Kandang baterai umumnya dibuat menggunakan bahan kayu reng, bilahan bambu, atau kawat, dengan susunan yang jarang-jarang sehingga membuat udara keluar masuk lebih lancar.
2. Tidak memakan tempat,
Karena kandang model ini bisa dibuat bertingkat, jadi tidak menghabiskan banyak tempat jika dibandingkan kandang model liter atau kandang umbaran yang biasa digunakan untuk ternak ayam kampung atau ternak ayam potong.
3. Mudah dalam pengawasan dan pemanenan,
Kandang baterai lebih memudahkan dalam pengawasan serta penanganan apabila ada ayam yang sakit, juga lebih memudahkan untuk pengambilan telur saat panen, karena posisinya miring, dan telur dalam keadaan bersih.
4. Produktifitas lebih tinggi,
Untuk produksinya tentu lebih maksimal, karena tidak banyak mengahbiskan energy untuk bergerak dalam kondisi kandang yang sempit.
5. Takaran makanan dapat tercukupi,
Karena posisinya 1 ekor ayam dalam 1 kandang, tentu tidak akan berebut makanan dan ayam tidak mungkin berantem atau patok-patokan, sehingga lebih mudah untuk memenuhi asupan nutrisi yang dibutuhkan dari takaran makanan. Baca juga cara membuat makanan alternative ayam.
6. Mudah untuk menjaga kebersihan,
Keuntungan lain kandang baterai adalah lebih mudah untuk membersihkan kandang dan kotoran ayam, karena kotoran tidak berceceran kemana-mana.
Kekurangan kandang model baterai
Selain mempunyai banyak kelebihan, kandang baterai juga mempunyai beberapa kekurangan diantaranya;
1. Modal awal lebih besar,
Biasanya kita akan mengeluarkan biaya awal yang lebih besar untuk pembuatan kandang baterai dibanding dengan kandang model lainnya, tetapi pembuatan kandang ini termasuk investasi karena bisa digunakan berkali-kali.
2. Ayam bisa mengalami kelumpuhan,
Karena ruang gerak yang terbatas terkadang bisa mengakibatkan ayam mengalami kelumpuhan, biasanya disebabkan karena ayam belum waktunya (masih muda), tapi sudah dimasukkan kedalam kandang baterai.
3. Bau kotoran yang tajam,
Hal ini bisa terjadi apabila kotoran terlambat dibersihkan, sehingga menimbulkan bau yang menyengat dan mengundang banyak lalat.
Catatan; untuk membuat kandang baterai, usahakan dinding tidak ditutup rapat supaya udara bisa masuk dan bau yang timbul dari kotoran dapat tertiup angin, serta lantai biarkan terbuat dari tanah agar dapat menyerap kotoran yang basah.
Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan jika memanfaatkan kandang baterai untuk beternak ayam petelur.
Semoga artikel ini dapat menambah pengetahuan dan apabila ada yang kurang tentang kelebihan serta kekurangan kandang baterai bisa ditambahkan pada komentar, agar lebih bermanfaat.
Mari Belajar Beternak, TERIMA KASIH.
Terimakasih info dan artikelnya, sangat bermanfaat sekali. Ditunggu artikel menarik selanjutnya, kunjungi juga website kami http://ternakayampetelur.com/
sukses selalu 🙂